Apapun yang orang katakan mengenai definisi dari sebuah musik bagi saya adalah sebuah ketenangan. Saya bukan orang yang pandai bermain musik maupun mengamati musik. Ketenangan yang saya maksud adalah efek yang diberikan dari sebuah musik yang mempengaruhi psikologis dari diri saya.
Saya banyak tahu lagu namun tidak semua saya hafal judulnya apalagi liriknya, jujur saya suka dengan musik insrument layaknya accordion, piano, gitar dan ukulele. Lirik hanyalah bonus dari sebuah musik yang indah untuk memberikan sentuhan emosi dari musik terkait.
Jazz menjadi genre yang paling saya gemari, karena jazz sangat sulit ditebak, musik yang sanagt abstrak. Nada-nada yang dimainkan sulit ditebak kelanjutannya dan hal inilah kenikmatan dari musik jazz dan membuat musik jazz itu terlihat dan terasa mahal. Musik jenis ini tidak pernah bosan saya dengarkan walaupun sudah ribuan kali lagu tersebut sudah saya ulangi.
Cover – mengcover sudah menjadi kodrat dari para artis jazz karena musik jazz itu sifatnya long last time dan tidak pernah ketinggalan jaman, walaupun musik itu telah berpuluh-puluh tahun dinyanyikan oleh penyanyi aslinya. Sulit untuk keluar dari penyanyi aslinya itulah sihir dari musik jazz, seunik apapun lagu itu di cover pasti sangat sulit utuk keluar dari versi aslinya..
Jazz is my life…