no·mad

no·mad : kelompok orang yang tidak mempunyai tempat tinggal tetap, berkelana dari satu tempat ke tempat lain, biasanya pindah pada musim tertentu ke tempat tertentu sesuai dengan keperluan kelompok itu; (hidup) berkelana, tidak menetap. Tak ku sadar satu dari mimpiku ini mulai tercicil. Kata Nomad yang jadi cita-cita di benakku kini melekat erat dengan diriku.…

Bintang Jatuh

Setiap kesempatan aku selalu menyempatkan diri untuk menjulurkan kepala keluar dari resleting vertikal yang melindungiku dari terpaan angin malam yang menusuk. Aku mendongkakan kepala ke arah utara dan selatan secara bergantian, mencari sesuatu yang bercahaya yang masih belum dapat aku mengerti. Perjalanan yang selalu panjang telah membawaku ke tanah ini. Tanah tinggi yang tak pernah…

Menapaki Jejak Purbakala Bandung (Gua Pawon dan Stone Garden)

Tak dapat dipungkiri bahwa perkembangan dan penggunaan media sosial saat ini sangat mempengaruhi aspek apapun. Setelah beberapa waktu lalu Tebing Keraton menjadi trend di media sosial, kini giliran Pasir Pawon (sekarang lebih dikenal sebagai Stone Garden/Taman Batu) yang menjadi primadona. Kebiasaan user media sosial seperti Facebook, Twitter, Instagram dan Path yang mengupload mengenai foto-foto dan informasi mengenai lokasi…

Udara

hai hawa, coba kau rasakan udara ini begitu segar begitu biru begitu membuai Sapaanya selalu mengalun lembut dia bernyanyi tanpa naskah, hidup dalam ritme yang dinamis dan memiliki nada yang tak terduga peluknya selalu menghangatkan dada dia tak pernah pergi dia juga tak pernah datang namun dia selalu mengisi mengisi rongga-rongga yang selalu merindukannya

Inah, Perjalanan di Lembah Bom Waktu – 2

Langkah demi langkah Inah lalui tanpa mengetahui arah. Sekarang Inah termenung di suatu lembah yang sangat gelap, lembah yang ditumbuhi oleh jutaan batang Pohon yang sinar matahari pun putus asa untuk menembusnya. Lembah Bom Waktu. Yang ada disini hanyalah Sungai, Pohon dan nyanyian merdu bersaut-sautan dari serangga yang tak pernah menunjukan diri. Dan saat ini…